Kunjungan Malaikat Tuhan Yang Ke-2
Hakim 13:6-14
Istri Manoah dengan semangat memberitahukan kedatangan Malaikat Tuhan kepada suaminya. Ia mencirikan tamu sorgawi itu sebagai:
(1) seorang abdi Tuhan,
(2) yang mendatanginya seorang laki2 utusan Tuhan dan
(3) terlihat sebagai malaikat Tuhan.
Ada ketidapastian pengenalan istri Manoah karena ia diliputi rasa takut, atau yang ia pandang sangat menakutkan hingga menggoncangkan jiwanya, sehingga ia tidak dapat mengidentifikasi “rupa malaikat Tuhan”. Bahkan istri Manoah tidak sempat menanyakan alamat rumahnya, dimana tempat tinggalnya (siapa tahu suatu saat bisa berkunjung kalau situasi sudah aman). Yang paling berkesan kepadanya,
(4) Malaikat Tuhan tidak memberitahukan namaNya.
Pesan Malaikat Tuhan yang diketahui istri Manoah diteruskan kepada suaminya bahwa:
(1) mereka akan memperoleh anak lelaki di masa tua,
(2) anak yang dilahirkan anti anggur yang memabukkan,
(3) anti makanan haram,
(4) dari lahir sampai mati ia NAZIR Tuhan.
Manoah berdoa kepada Tuhan agar Malaikat Tuhan datang mengajar mereka, secara khusus cara mendidik anak yang akan lahir tersebut. Manoah memerlukan taktik mengarahkan pikirannya, melatih ketrampilannya, membentuk attitudenya, mempertajam intelektualnya. Anaknya akan menjadi nazir Tuhan, maka ia membutuhkan teknik mendidiknya.
DOA Manoah disambut Tuhan, dan mendatangi istri Manoah. Tambahan pesan Malaikat Tuhan agar anaknya diajar berpegang pada segala perintahNya. Pesan yang sangat sorgawi dan rohani agar anak lelakinya selama hdupnya melakukan perintah2Nya yang akan disampaikan kepada Simson secara pribadi. Simson akan diarahkanNya melakukan taktikNya untuk “menghancurkan” musuhNya yaitu Filistin.
Manoah dikunjungi Malaikat Tuhan agar ia nantinya mendukung program Tuhan melalui kehidupan Simson untuk melakukan pembebasan dengan cara jitu yang melampaui pikiran manusia.
Apakah hanya Manoah dan istrinya yang dikunjungi Malaikat Tuhan? Apakah Malaikat Tuhan, masih mengunjungi orang2 percaya pada masa kini(2021)? Secara penampakan (theopani) mungkin bisa terjadi secara khusus (sangat sedikit kepada orang tertentu), namun Ia mendatangi orang2 percaya dengan firman Tuhan (Alkitab) setiap hari secara umum. Roh Kudus berbicara (secara roh) kepada orang percaya melalui Kitab Suci-Nya.
Apakah engkau dan saya mendengarkan suara Tuhan melalui kunjunganNya melalui pembacaan Firman Tuhan? Semoga. KunjunganNya akan mengajar banyak kebenaranNya kepada kita.
Salam menerima kunjungan ke-2 (berkali2) dari Malaikat Tuhan. Tahun 2021, berharap dapat membaca Alkitab dari Kejadian – Wahyu (rampung) 4x.
Ev. Tonny Mulia Hutabarat
10 Maret 2021